A STUDI TENTANG PENGETAHUAN MASYARAKAT TERHADAP PENERAPAN DAGUSIBU PADA PASIEN DI PKM PADANG LAMBE KOTA PALOPO

Application Of DAGUSIBU

Penulis

  • Dian Furqani Hamdan STIKES Bhakti Pertiwi Luwu Raya

Kata Kunci:

Dagusibu, Pengetahuan, 10 penyakit terbanyak

Abstrak

Pengetahuan terkait DAGUSIBU (Dapatkan Gunakan Simpan Buang) untuk penggunaan obat yang benar sangatlah penting, Penggunaan obat yang salah dapat berpengaruh buruk bagi pengguna, sehingga penyuluhan terkait sangat dibutuhkan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan tingkat pengetahuan masyarakat tentang penggunaan obat sebelum dan sesudah diberikan penyuluhan “DAGUSIBU” (Dapatkan, Gunakan, Simpan dan Buang). Penelitian ini menggunakan metode penyuluhan secara dor to dor dengan rancangan One group pretest-posttest. Populasi dalam penelitian ini adalah masyarakat yang pernah berobat di Puskesmas Wisata Padang Lambe Kota Palopo berdasarkan 10 penyakit terbanyak yang berjumlah 30 orang. Sampel penelitian ditentukan dengan teknik Random sampling. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner sedangkan analisis data dilakukan dengan menggunakan metode Paired sampel T-test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 10 penyakit terbanyak di Puskesmas Wisata Padang Lambe, tingkat pengetahuan responden sebelum penyuluhan termasuk dalam kategori kurang (38%). Adapun setelah penyuluhan termasuk dalam kategori cukup (70%). Hasil analisis menunjukkan nilai t hitung 9,798 dengan p-value 0,000 (< ? 0,05). Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara pengetahuan responden sebelum dan sesudah diberikan penyuluhan. Dengan kata lain, penyuluhan DAGUSIBU terbukti efektif dalam meningkatkan pengetahuan masyarakat kelurahan sumarambu kecamatan telluwanua kota terkait penggunaan obat.

Diterbitkan

2021-01-30

Cara Mengutip

Furqani Hamdan, D. . (2021). A STUDI TENTANG PENGETAHUAN MASYARAKAT TERHADAP PENERAPAN DAGUSIBU PADA PASIEN DI PKM PADANG LAMBE KOTA PALOPO : Application Of DAGUSIBU . Jurnal Kesehatan Luwu Raya, 7(2), 140-147. Diambil dari https://jurnalstikesluwuraya.ac.id/index.php/eq/article/view/42